Dana Desa Tahun 2021, Poigar 1 Bangun Jalan Paving Blok

    Dana Desa Tahun 2021, Poigar 1 Bangun Jalan Paving Blok
    Masyarakat bersama Kades

    Minsel, - Pemerintah Desa(Pemdes) Poigar Satu Kecamatan Sinonsayang, Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) saat ini mulai mengerjakan pembangunan infrastruktur desa yang bersumber dari Dana Desa (Dandes) dengan program Padat Karya Tunai Desa(PKTD). Terpantau oleh Tim liputan dilokasi pekerjaan Hukum Tua bersama masyarakat sedang melakukan kegiatan pembuatan jalan Paving Blok.

    Hukum Tua Desa Poigar Satu Hanny Wuwungan ketika ditemui Tim Liputan dilokasi pekerjaan, kamis(2/12/2021) mengatakan Dana Desa tahun 2021 digunakan untuk pembuatan Jalan Paving Blok.

    Adapun volume pembuatan Paving Blok Panjang 80 meter, lebar 3 meter dengan total anggaran Rp 115.462.100. yang berlokasi jaga 1 yang bersumber dari Dana desa, jelas Wuwungan.

    Wuwungan menambahkan selama proses pengerjaan dilakukan secara transparan dan sesuai dengan aturan yang berlaku, semua dikerjakan sesuai aturan dan terbuka secara transparan agar diketahui oleh masyarakat, ujarnya

    Kegiatan pekerjaan ini Kami libatkan masyarakat desa Poigar Satu, masyarakat diatur untuk bekerja bergantian, ini untuk membantu ekonomi masyarakat dimasa pandemi saat ini, ucapnya.

    Semua kegiatan pekerjaan sudah merupakan hasil keputusan bersama lewat musdes, Wuwungan pun tak lupa mengajak seluruh elemen masyarakat desa Poigar Satu untuk selalu berkerja sama dan mendukung program pemerintah desa juga pemerintah kabupaten, Ajaknya.(Donald)

    Donald stenly

    Donald stenly

    Artikel Sebelumnya

    Resmob Polres Minsel Amankan Seorang Tersangka...

    Artikel Berikutnya

    Wakil Bupati PYR Hadiri Acara Launching...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Ikuti Kami